Dari surabaya menuju London!

Hari senin kemarin madev berkesempatan hadir di media gathering yang diadakan oleh Shell dan ITS.

Acara ini diadakan untuk memperkenalkan kepada awak media, team “sapu angin” dari Institute Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) yang akan mengikuti “Shell Eco-Marathon Drivers World Championship” di Stadion Olympic, London, 30 Juni-3 Juli 2016.

image

Sapu angin ITS

Ini adalah yang pertama kali team Indonesia mewakili asia untuk bertarung di level dunia, mereka dipilih karena telah berhasil memenangi shell eco marathon level asia di manila, filipina! Dan sudah 6 kali berturut2 manjadi jawara!! Hebat!

Kendati telah juara di Asia, khusus menuju London akan disempurnakan di beberapa bagian, diantaranya  perbaikan pada mesin untuk meningkatkan performace, penyesuaian transmisi, dan peningkatan kinerja sistem pengereman.

Manajer Tim Sapu Angin ITS, Rizkiardi Wilis Prakoso menegaskan siap menjadi yang terbaik. “Kami siap ke London dengan target juara dunia,” katanya di Bengkel Teknik Mesin ITS Surabaya.

image

Sementara itu Rektor ITS, Prof Ir Joni Hermana MSc.ES PhD memohon dukungan masyarakat untuk kesuksesan mobil Sapu Angin dalam kejuaraan dunia di London. “Keberangkatan tim ini bukan hanya atas nama ITS, tapi juga atas nama bangsa Indonesia, dan juga atas nama Benua Asia, karena keberangkatan tim ini juga mewakili Asia bersama Singapura dan Filipina,” imbuhnya.

GM External Relation PT Shell Indonesia, Haviez Gautama, menambahkan ajang ini bisa menjadikan para mahasiswa tertantang untuk menciptakan kendaraan yang ramah lingkungan. “Tujuannya adalah mampu membikin kendaraan yang hemat dalam mengkonsumsi BBM dan kita mewadahinya bersama para mahasiswa dari seluruh dunia. Tentu bagi pemenangnya adalah suatu kebanggaan tersendiri, terlebih mewakili negaranya,” pungkasnya

Semoga sukses ya buat teman2 ITS harumkan nama bangsa!

About mariodevan

Makhluk terlanjur ganteng hehehehe, kelahiran manado, dan besar di surabaya, menyebut profesinya sebagai digital entrepreneurship (biar keren hihihi) | Menyukai semua yang berbau Otomotif dan juga suka belajar ilmu Marketing! | Bloger yang konsen menulis mengenai Motor, mobil, Analisis marketing otomotif, Sport dan semua yang dekat di sekitar. |Ingin mengHubungi penulis bisa di mariodevan@gmail.com, 085648012040 (whatsapp) | Social Media official | twitter : @mario_devan | FB page : https://www.facebook.com/mariodevanblog | Instagram : mariodevan
This entry was posted in Motor, Roda 4. Bookmark the permalink.

9 Responses to Dari surabaya menuju London!

  1. ardiantoyugo says:

    Aku lagi neng Lenmark…

    Like

  2. niceguy says:

    Arek ITS CUK!!!

    Like

Coment gratis :D