Wujud asli Suzuki GSX-R250 terkuak! seperti-nya akan sangat sulit bersaing!!

Kemarin sesosok motor sport fairing milik Suzuki menampakkan wujud-nya tanpa malu-malu!nongol di pabrik Suzuki di China, disinyalir adalah ini pengembangan motor fairing dari GW 250, atau yang dikenal di Indonesia sebagai Motor Bima X aka Inazuma.

suzuki-gw250-fairing-sport fairing

So kalo benar, maka sport ini masih SOHC, dengan 2 silinder, power 24PS/8500 rpm, dengan torsi 22 Nm/6500 rpm, harga-nya terakhir terpantau 49,5 juta, jadi jika benar motor ini akan dimasukkan di Indo, tentu harga-nya akan lebih mahal dari versi naked-nya, bisa seharga R-25 ataupun Ninja FI nie friends.

suzuki-gw250-fairing-2-

Jika semua prediksi diatas itu benar, Suzuki GSX 250 ini, akan sangat susah bersaing dengan Ninja, R25, bahkan CBR yang nanti hadir, nasib-nya akan tidak beda jauh dengan nasib Inazuma, yang gagal dipasaran Indonesia.

Secara desain, memang GSX ini memberikan desain yang baru dan fresh, tapi saat ini trend sport mulai mengarah ke desain dual headlamp, dengan desain seperti ini malah terlihat seperti CBR lawas, entah kenapa Suzuki seperti-nya kehilangan sense of art dalam desain-desain motor-nya, desain suzuki terasa aneh, dan sangat berbeda jauh dengan pabrikan jepang lain-nya, ingin tampil beda??tapi hal ini justru membuat motor-nya tidak laku! sekali lagi terbukti pabrikan yang melawan market trend, siap-siap ditinggalkan konsumen-nya.

Selain desain yang kelihatan sudah ketinggalan trend, faktor mesin juga berpengaruh, masih SOHC, walau sudah dua silinder, kelebihannya sih ada torsi akan lebih oke, kekurangan-nya juga ada, tapi tetap kita harus berpatokan pada keinginan pasar, apa yang market inginkan itulah yang diberi!

kesimpulan dari semua-nya, madev menganggap, sport suzuki ini akan gagal bertarung sebelum berperang, dan nasib-nya tidak akan beda jauh dengan Inazuma!!Suzuki terlalu lama dilorong waktu, sehingga saat mereka merasa berhasil menciptakan suatu produk bagus, kompetitor sudah ada di ruang waktu yang berbeda, come on suzuki, ini sudah 2015!! padahal secara kualitas material madev rasa suzuki tidak kalah, bahkan diatas Pabrikan sayap dan garpu tala, sayang tidak didukung dengan desain, serta teknologi mesin yang sesuai market trends.

monggo share komentar-nya friends.

About mariodevan

Makhluk terlanjur ganteng hehehehe, kelahiran manado, dan besar di surabaya, menyebut profesinya sebagai digital entrepreneurship (biar keren hihihi) | Menyukai semua yang berbau Otomotif dan juga suka belajar ilmu Marketing! | Bloger yang konsen menulis mengenai Motor, mobil, Analisis marketing otomotif, Sport dan semua yang dekat di sekitar. |Ingin mengHubungi penulis bisa di mariodevan@gmail.com, 085648012040 (whatsapp) | Social Media official | twitter : @mario_devan | FB page : https://www.facebook.com/mariodevanblog | Instagram : mariodevan
This entry was posted in Marketing, Motor and tagged , , , , , , , . Bookmark the permalink.

18 Responses to Wujud asli Suzuki GSX-R250 terkuak! seperti-nya akan sangat sulit bersaing!!

  1. bescorpio says:

    kata Laskar Suzuki “bukan ini, tapi develop baru untuk pasar Indonesia”. kata Petinggi SIS apa yah?

    Like

  2. Putra says:

    Masyarakat indo-raya paling cuma ndowoh ramudeng opo karena suzuki..

    Like

  3. Saya setuju Suzuki emang produk yg bagus .. tapi ada masalah dia ga cuma ngumpet di lorong waktu .
    Suzuki bisa saja bikin motor yg kenceng … baca2 di blog …speed and power Satria FU malah bisa nandingin All New CB 150R …tapi bisa ga Suzuki bikin motor kenceng tapi irit …jgn hanya kenceng doank …. trus untuk purna jaulnya nya gimana ? berapa banyak mereka punya bengkel resmi ? jgn sampe 1 kabupaten 1 bengel resmi ….trus mampu ga mereka menyediakan sarana dan fasilitas untuk produk2 mereke sendiri yg perlu di service … toh sekarang kebanyakan produk suzuki larinya ke Bengkel Bersama ( pake ilmu nya Bank2 Swasta )… alias bengel tak resmi yg berceceran di pinggir jalan…

    Like

  4. Supra 2002 ku awet rajet says:

    Menurut seselaskar yg terindikasi dekat dan positif adanya dgn internal suzuki, desain dan teknologi suzuki selalu lebih maju 10 tahun kedepan dr kompetitornya. Dgn demikian dapat disimpulkan bahwa single keen eyes dan mesin sohc 2 silinder akan menjadi trend kompetitor 10 tahun mendatang. Maka opini bahwa gsx250 mirip cbr jadul, terbantahkan. Mungkin itu cm opini fbh semata.

    Like

  5. yellowduck says:

    ga usah berharap banyak sm suzuki, biarkan mereka nyaman dgn R3 nya, yg R2 d brangus saja.

    Like

  6. lexyleksono says:

    Kalau modelnya seperti itu, gak usah dijual di Indonesia… gak sesuai dg selera konsumen motor sport Indonesia.

    Like

Leave a reply to Ngurah Manik Cancel reply