PT. Mitra Pinasthika Mulia(MPM) selaku distributor sepeda motor Honda wilayah Jawa Timur dan NTT, berturut – turut menjuarai beberapa Kontes Layanan Honda Nasional yang diadakan oleh PT Astra Honda Motor (AHM) pada tanggal 4 – 7 Desember 2017 di Jakarta. Tahun ini merupakan tahun ke -11 Kontes Layanan Honda Nasional. (KLHN).

Manajemen AHM dan MPM Foto bareng peserta perwakilan MPM setelah pengumuman acara
Beberapa juara berhasil didapatkan MPM antara lain kategori Deliveryman Wing /Big Wing MPM berhasil meraih juara 1 oleh Andik Abdi C dari dealer MPM basuki rahmat Malang, kategori pimpinan jaringan regular perwakilan MPM mendapatkan juara 1 atas nama Hendro Wicaksono dari dealer sumber purnama sakti, gresik dan juara 3 oleh Didik Tri W, pimpinan dealer eka jaya batu. Serta juara 3 kategori Deliveryman Regular Dealer oleh Evan Rizky dari dealer MPM Kepanjen Malang. Para juara tersebut berhasil meyisihkan 128 peserta dari tiga kategori yang terdiri dari 49 FLP, 41 Deliveryman dan 38 pimpinan jaringan terbaik yang berkompetisi pada tingkat nasional ini.
Pada Kontes Layanan Honda Nasional kali ini, MPM membawa peserta terbaik regional yang terdiri dari 12 peserta. kategori Front Line People (FLP) dealer reguler (3 peserta), wing sales people (2 peserta),kategori Deliveryman dealer reguler (2 peserta), deliveryman dealer wing (2 peserta) serta 1orang peserta untuk kategori pimpinan jaringan dealer wing dan 2 orang peserta kategori pimpinan jaringan dealer reguler Honda dari wilayah Jawa Timur.
Seleksi regional telah dilaksanakan pada bulan Juli diikuti oleh perwakilan seluruh dealer jaringan yang berada di wilayah Jawa Timur dan NTT terdiri dari Sales Man, wing sales people, Sales Counter, Front Desk Officer, Petugas Administrasi dan Sales Counter Part mengikuti penilaian pada kategori FLP, kategori Deliveryman dan kategori lainnya merupakan penanggung jawab AHASS, Showroom dan Honda Exclusive Parts Shop (HEPS).
Pada tahap tingkat Nasional, para peserta harus melewati beberapa tahap penilaian pre-contest , proses karantina selama 3 hari dan grand final yang dilaksanakan pada Kamis (7/12) untuk menjadi yang terbaik. Pada tahap pertama yaitu penilaian pre-contest para peserta di kategori FLP diuji dengan mystery shopping dan mystery calling pada kategori FLP. Pengujian yang dilakukan pada kategori Deliveryman dilakukan berupa penilaian proses pengantaran sepeda motor Honda hingga sampai di tangan konsumen. Sementara itu pada kategori Pimpinan Jaringan dilakukan dealer audit, mystery shopping dan mystery calling . Pada masa karantina selama 3 hari, para peserta diuji dengan beberapa rangkaian penilaian seperti tes tertulis, studi kasus,role play, presentasi dan interview.

Andi Abdi , pemenang kategori Deliveryman Dealer Wing / Big Wing didampingi manajeman AHM
Hc3 Head MPM, M Bondan Priyoadi mengatakan MPM beserta jaringannya terus berupaya memberikan pelayanan yang terbaik bagi konsumennya dan mengasah keterampilan SDM nya dengan diberikan training mengenai pelayanan dan produk knowledge. Serta berbagai program yang ditujukan untuk membudayakan standart layanan pada seluruh front line people honda di jatim NTT. Terbukti dengan berturut-turut menjadi juara di Kontes Layanan Honda Nasional.
“Kami selalu berkomitmen untuk memberikan layanan terbaik kepada konsumen yang diberikan melalui front line people honda terbaik dengan layanan yang sepenuh Hati. Karena sesuai dengan slogan One HEART, maka sudah seharusnyalah kami dan seluruh jaringan honda di Jatim NTT memberikan layanan dari hati sehingga akan semakin satu HATI dengan konsumen setia kami”
Untuk mengikuti kontes ini, peserta dari setiap kategori harus melewati beberapa syarat dasar seperti telah bekerja di jaringan sepeda motor Honda selama satu tahun dan sudah melewati seleksi Kontes Layanan Honda di tingkat regional. Sementara itu di kategori pimpinan jaringan Honda harus memiliki program pengembangan layanan konsumen yang berkualitas di jaringannya.
Juara 1 kategori Deliveryman Dealer Wing/Big Wing , Andik Abdi mengatakan banyak sekali ilmu yang didapat pada Kontes Layanan Honda Nasional ini, semoga bermanfaat dan bisa dipraktekkan untuk pekerjaan sehari – hari.
“Sangat luar biasa bangga dan bergembira menjadi juara di Kontes Layanan Honda Nasional ini, semoga apa yang saya dapatkan ini bisa menjadi inspirasi bagi masyarakat.” Kata Andik.
Juara 1 kategori Pimpinan Jaringan Regular Honda , Hendro Wicaksono mengatakan Bersama team akan terus berinovasi dan berkreasi untuk kemajuan Honda pada khususnya dan kepuasan konsumen pada umumnya. Mengingat harapan konsumen Honda semakin meningkat
“Sangat bangga dan mengucapkan terima kasih atas kesempatan yang diberikan. Pada dasarnya saya beserta team melakukan perbaikan baik di internal maupun external. Sehingga kami bisa mengambil hati konsumen Honda dan memenuhi apa yang menjadi harapan konsumen” Tutup Hendro
Jangan lupa add dan follow ya Social Media official | twitter : @mario_devan | FB page : https://www.facebook.com/mariodevanblog | Instagram : mariodevan
- Setelah Beli Motor Yamaha, Apa yang Harus Dilakukan ya?
- Mainkan Filternya dan Menangkan OVO Senilai Rp 1.5 Juta!
- Ngobras Bahas Disabilitas Bisa Tanpa Batas Bareng Achmad Zulkarnain
- Ngovi Edisi Kangen Trabas, Live Instagram!
- Yamaha Gear 125 Hadir di Jawa Timur “Motor Kualitas Premium Harga 18 Jutaan”
- End Year Special Program Dari Honda, Belanja Motor Dapat Voucher BBM
- Anya Geraldine Pilih Si “Sexy LEXI” Jadi Teman Berkendara
- All New NMAX 155 Connected Dinobatkan Jadi Motor Terbaik di Tahun 2020
- All New Aerox 155 Connected Mulai Memikat Hati Masyarakat Jatim!
- Scoopy Vlog Competition Berhadiah Laptop dan Kamera
- All New Scoopy Exhibition, Catat Tanggal dan Lokasinya!
- Heritage dan Stylish, Penasaran Sama Tempat Favorit Pengguna XSR 155? Pantengin deh!
- Spesial Desember, Diskonnya Nyamber Sampai Akhir Tahun 2020!!
- Honda Gelar Lomba Video Hari Ibu 2020!
- Ingin Cari Rental Mobil yang Aman? Pastikan 5 Hal Berikut!
- Pastikan Rental Mobil yang Kamu Pilih Aman Dengan 5 Hal Berikut!
- Pastikan Rental Mobil yang Kamu Pilih Aman Dengan 5 Hal Berikut!
- Scoopy Virtual K-Pop Dance Cover Competition!
- Webinar Gratis yang Bahas ‘Bisnis Maju Menuju 2021’ Pengusaha Ikutan Kuy!
- Tips Berkendara Sepeda Motor Di Musim Hujan
Ternyata 😂😂
LikeLiked by 1 person
Knapa kang? 😁
LikeLike
Adminnya sama sama yang rambutnya cat2an 😂😂😂
LikeLiked by 1 person
Bkn aku kontributorx..😂
LikeLike
Ah mosoookk
LikeLiked by 1 person
Iya beneran..😀
LikeLike