Karyawan YIMM Pembocor Gambar Yamaha R25 di-PHK?!

Inilah berita yang cukup menjadi perbincangan hangat digrup Whatsapp jatimotoblog, berita mengenai dipecatnya dua orang Karyawan YIMM karena membocorkan gambar Yamaha R25. gonjang-ganjing berita ini memang madev sudah rasakan waktu aripitstop.com memberikan gambar atau foto-foto Yamaha R25 diruang Line D, khusus Klan R series. yang pernah berkunjung ke pabrik Yamaha pasti tahu, ada tulisan ketat untuk foto-foto area pabrik saja tidak diijinkan, lah ini kok tiba-tiba keluar foto didalam pabrik dengan motor yang belum dilaunching??

Hal ini tentu Bisa membahayakan semua rencana Yamaha dalam strategi marketingnya, kalo kayak begini kan strategi Yamaha keumbar semua didepan umum, terutama dihadapan Kompetitornya! tidak heran Honda langsung bereaksi dengan melaunching lebih dulu CBR 250r-nya, sungguh kejadian yang memalukan!!apalagi gambarnya langsung dikutip di seluruh dunia, Yamaha Jepang pasti berang bukan kepalang! diberi kesempatan riset motor baru lha kok bocor… 😀

foto ini nie biang keroknya!

foto ini nie biang keroknya!

Nah kabar pemecatan ini sudah ditulis oleh dua rekan bloger juga yaitu http://lovemotobike.com/ (walau tulisannya sudah langsung dihapus, gak tau kenapa ya dihapus hehehe) serta blog komatkamit hal ini juga diperkuat dengan gambar-gambar Yamaha R25 di aripitstop.com yang langsung di blur.

Nah soal Hukum PHK, sebenarnya saat kita melakukan kontrak kerja semua itu ada tertulis, coba perhatikan lagi kontrak kerja kita, hal ini termasuk membocorkan rahasia perusahaan, nah dari hasil bertapa di mbah google.com Madev mendapati bahwa ternyata di undang-undang tenaga kerja juga hal ini termasuk dibagian pemberhentian pekerjaan.

UU No. 13 tahun 2003 mengenai Ketenagakerjaan, pihak perusahaan dapat saja melakukan PHK dalam berbagai kondisi seperti di bawah ini:

a.      Pengunduran diri secara baik-baik atas kemauan sendiri

b.      Pengunduran diri secara tertulis atas kemauan sendiri karena berakhirnya hubungan kerja

c.     Pengunduran diri karena mencapai usia pensiun.

d.      Pekerja melakukan kesalahan berat

Kesalahan apa saja yang termasuk dalam kategori kesalahan berat?

  • Pekerja telah melakukan penipuan, pencurian, penggelapan barang dan atau uang milik perusahan.
  • Pekerja memberikan keterangan palsu atau yang dipalsukan sehingga merugikan perusahan.
  • Pekerja mabuk, minum – minuman keras, memakai atau mengedarkan narkotika, psikotropika, dan zat aktif lainnya, dilingkungan kerja.
  • Melakukan perbuatan asusila atau perjudian di lingkungan kerja.
  • Menyerang, menganiaya, mengancam, atau mengintimidasi, teman sekerja atau perusahaan dilingkungan kerja.
  • Membujuk teman sekerja atau perusahaan untuk melakukan perbuatan yang bertentangan dengan Undang-undang.
  • Dengan ceroboh atau sengaja merusak atau membiarkan dalam keadaan bahaya barang milik perusahaan yang menimbulkan kerugian bagi perusahaan.
  • Dengan ceroboh atau sengaja membiarkan teman sekerja atau perusahaan dalam keadaan bahaya ditempat kerja.
  • Membongkar atau membocorkan rahasia perusahaan yang seharusnya dirahasiakan kecuali untuk kepentingan negara.
  • Melakukan perbuatan lainnya dilingkungan perusahaan yang diancam hukuman pidana penjara 5 (lima) tahun atau lebih.

nah sudah jelas kan kenapa YIMM langsung bereaksi keras?!jadi bagi friends hati-hati ya, coba baca lagi kontrak kerja kita! bukan hanya dipecat, bahkan bisa juga tetap ada jalur hukum dan dituntut oleh pihak pabrikan!

monggo dishare comentnya.

About mariodevan

Makhluk terlanjur ganteng hehehehe, kelahiran manado, dan besar di surabaya, menyebut profesinya sebagai digital entrepreneurship (biar keren hihihi) | Menyukai semua yang berbau Otomotif dan juga suka belajar ilmu Marketing! | Bloger yang konsen menulis mengenai Motor, mobil, Analisis marketing otomotif, Sport dan semua yang dekat di sekitar. |Ingin mengHubungi penulis bisa di mariodevan@gmail.com, 085648012040 (whatsapp) | Social Media official | twitter : @mario_devan | FB page : https://www.facebook.com/mariodevanblog | Instagram : mariodevan
This entry was posted in Motor and tagged , . Bookmark the permalink.

46 Responses to Karyawan YIMM Pembocor Gambar Yamaha R25 di-PHK?!

    • bolang says:

      bukanya udah ada pembelajaran waktu gambar armswing r25 yg bocor, denger2 yg bocorin gambarnya mw dphk dan minta dhapus gmbarnya. r25 memakan bnyak korban imho

      Like

  1. ghost says:

    madev di pensiun..dah tua kah :O

    Like

  2. AbuFaishal says:

    Saya yakin si karyawan mengetahui resiko yg akan didapat jika ketahuan membocorkan gambar tadi…karena hal itu bisa mengacaukan strategi perusahaan, wajar jika yimm murka.

    Like

  3. cahyadip says:

    Woohh sungguh disayangkan, tapi kalo dipecat di phk mendapat tunjangan phk full
    http://cahyadip.wordpress.com/2014/05/09/galau-pilihan-antara-z250-dan-pcx150/

    Like

  4. Karis says:

    dunia kerja itu kejam jenderal!

    Like

  5. komatkamit89 says:

    IMHO hukuman PHK pun sudah cukup bagi karyawan,dan ga perlu di pidanakan. “hope”

    Like

  6. andhi_125 says:

    sakno yo…tapi setiap tindakan pasti dah dipikir kalee resiko-nya…
    mirip-mirip kayak kasus karyawan ahaem dulu

    Like

  7. Yg jadi pertanyaan,bloggernya kena ga?

    Like

  8. tomcat says:

    tenang aja…kalo nt orang jawa gampang kok cari kerja ditempat lain…sori ane bukan sara…tp ini kenyataan..org jawa lbh gmpang dpt kerjaan ktimbang warga lokal…krn petinggi pabrik kbanyakan org jawa..contoh tetangga ane wkt pk ktp karawang susah bgt dpt krjaan bgitu pindah k jawa ikut ke kmpung neneknya dia melamar lg lgsung dpt krjaan di kwasan kiic…sori bgt ya ga ada mksud sara…

    Like

  9. Mas tomcat,jangan lupa,syarat dan ketentuan berlaku lo.di cikarang-karawang,umur 23th itu susah masuk pt lho..
    Apalagi yg umur 25 ke atas..walaupun masih ada juga satu dua yg masih nrima umur 28-29..tp sekali lagi,umur 23th itu sudah dibilang batasnya..cmiiw

    Like

  10. Mas Wiro says:

    Pembelajaran buat kita semua…

    Semoga kita tidak “bahagia” diatas penderitaan “teman² kita” yang sudi ngasih gambar 😦

    http://nyobamoto.com/2014/05/10/irs-2014-dan-atc-di-sentul-international-circuit/

    Like

  11. omocho.com says:

    sopo sing untung?????

    Like

  12. gaplek mania says:

    hanya demi hits… rasakno

    Like

  13. Sengaja kali biar di phk trus ngarepin pesangon… Ada aja karyawan yg begitu… Tp y mudah2an sdh dapet kerja penggantinya… :mrgreen:

    Like

  14. AbuFaishal says:

    Kayaknya yimm takut desainnya terlalu cepat dicontek…dicontek ya monggo kl jumlah unitnya sdh melebihi target.

    Like

  15. orang jujur says:

    SUNGGUH TERLALU..

    Like

  16. ndesoedisi says:

    kasihan, tapi bisa jadi ada hal lain terjadi

    Usilnya Wantufaif

    Like

  17. Petter Tesla says:

    Klo adik FU bocor koq g ada karyawan yg dipecat yach..?

    Like

  18. semoga bisa dapet pengganti pekerjaan yang lebih baik

    amien..

    Like

Leave a reply to AbuFaishal Cancel reply